Pemkab Kubu Raya Gelar Operasi Pasar

Bupati Kubu Raya Sujiwo saat operasi pasar ramadan 2025

Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, menggelar Operasi Pasar Ramadan 2025. Kegiatan ini rencananya akan di adakan di 15 kecamatan di Kabupaten Kubu Raya. Kegiatan Operasi Pasar ini dilaksanakan di Halaman Ruko Mega Lavender Desa Kapur, Kecamatan Sungai Raya pada Sabtu, (8/3/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Kubu Raya, Sujiwo mengatakan bahwa kegiatan Operasi Pasar Ramadan bertujuan untuk menjaga kestabilan harga pasar dalam membantu masyarakat serta menekan laju inflasi daerah saat Ramadhan.

“Ini operasi pasar yang kita gelar pertama, tujuan kita untuk menjaga kestabilan harga, yang kedua membantu masyarakat untuk menghadapi situasi saat idul fitri ini,” katanya.

Dalam Operasi Pasar Desa Kapur Ramadan 2025 ini Pemkab Kubu Raya menggelontorkan 4 ton beras, 1,5 ton gula, 1,5 ton minyak goreng masing-masing item disubsidikan senilai 3.000 Rupiah.

“Ada 4 ton beras yang kita operasi pasarkan, kemudian gula 1,5 ton, Minyak goreng 1,5 ton, dan masing-masing item itu kita subsidi 3.000 rupiah, misalnya beras 5 kg pemerintah mensubsidikan Rp.15.000 Perkarungnya begitupun minyak goreng dan gula,” ungkapnya.

Ia juga menambahkan tujuan Operasi Pasar tidak hanya menstabilkan harga pasar, tetapi juga bentuk pengendalian inflasi.

“Selain kita menstabilkan harga dan membantu masyarakat, ini juga dalam rangka pengendalian inflasi,” tambahnya.

Pada kesempatan ini, Sujiwo juga mengungkapkan telah melakukan penggalangan dana kepada pengusaha-pengusaha yang ingin bekerja sama dalam memberikan bantuan subsidi.

“Kami juga sudah menggalang ke beberapa rekan-rekan pengusaha, dalam waktu dekat mudah-mudahan juga akan ada kabar gembira berupa CSR yang akan kami diskusikan dengan dinas terkait supaya ada tambahan,” pungkasnya.

Dengan Kegiatan Operasi Pasar ini besar harapan dapat membantu meringankan beban masyarakat di Kabupaten Kubu Raya. (tr)

Berita yang anda simpan: