PONTIANAK – Ajang tarung bebas bergengsi Borneo Combat Championship kembali digelar di GOR Terpadu Pontianak, menghadirkan para fighter terbaik dari berbagai daerah di Indonesia. Salah satu yang menjadi sorotan adalah Satria Mahatir seorang petarung sekaligus influencer asal jakarta yang menyatakan siap tampil maksimal dalam pertandingan kali ini.

Satria menyampaikan bahwa persiapannya menjelang laga berjalan cukup baik dan membuatnya merasa sangat antusias.

“Kesiapannya lumayan maksimal, sesuai yang aku sampaikan di presscon, dan aku sekarang excited banget kerasa bakso kering,” ujarnya saat diwawancarai tim media menjelang pertandingan, Minggu (19/10/2025).

Saat ditanya mengenai prediksinya untuk pertandingan, Satria dengan percaya diri menyatakan optimisme tinggi terhadap performanya di atas ring.

“Prediksinya? Pasti mendominasi sih,” jawabnya singkat namun penuh keyakinan.

Terkait dengan lawan yang akan dihadapi, Satria tidak ragu mengungkapkan analisanya. Menurutnya, sang lawan belum sepenuhnya siap, baik secara fisik maupun mental.

“Kalau untuk lawannya sendiri, fisiknya kurang jadi. Mentalitasnya belum sempurna. Untuk seorang fighter, tekniknya belum tajam,” ujar

Satria, menyiratkan bahwa dirinya melihat celah untuk menguasai pertandingan. Pertandingan ini menjadi salah satu yang paling dinantikan dalam gelaran Borneo Combat Championship kali ini, mengingat gaya bertarung agresif dan kepercayaan diri tinggi yang dibawa Satria ke dalam arena.

Borneo Combat Championship akan berlangsung sepanjang akhir pekan ini, dengan sejumlah laga seru yang diprediksi akan menyedot perhatian para pencinta olahraga bela diri di Kalimantan dan sekitarnya.(Ara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *