SANGGAU – Wakil Bupati (Wabup) Sanggau Susana Herpena didampingi Sekretaris daerah (Sekda), Asisten II Bidang Perekoniman, Kabag Ekonomi dan SDA, Kepala Bidang Perdangan Nurtiati, Plt Sekretaris Dinas Perhubungan, Deni Reynaldy, Kepala bidang Lalulintas Angkutan pada Dinas Perhubungan Sanggau, Wilibrodus Leynandar dan perwakilan Kecamatan Kapuas melakukan inspeksi mendadak kesejumlah agen dan pangkalan LPG 3 Kg di Kota Sanggau, Jumat (2/1/2026).
Sidak tersebut dilakukan Wabup menyikapi banyaknya keluhan masyarakat terkait mahalnya harga LPG 3 Kg.
“Saya dapat informasi dari warga, terutama yang di kampung-kampung harga LPG 3 Kg mulai dari Rp40 ribu hingga Rp60 ribu pertabung,” kata Wabup disela-sela Sidak.
Berdasarkan Sidak yang Ia lakukan, Wabup Susana memastikan stok LPG 3 Kg untuk wilayah Sanggau cukup.
“Kalau kita cek tadi, di Agen Erlima misalnya, itu stoknya 90 ribu untuk 12 Kecamatan, belum lagi enam Agen yang lain sehingga harusnya tidak ada kelangkaan,” ungkapnya.
Melihat fenomena mahalnya harga Gas melon tersebut, Wabup berencana akan membuat regulasi yang mengatur penjualan LPG 3 Kg di tingkat pengecer.
“Nanti kita lihat dulu regulasinya seperti apa. Saya sudah minta pak Sekda dan pak Asisten untuk mengkaji regulasi ke tingkat pengecer ini,” pungkasnya. (Ain)
