TKPPONTIANAK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) melantik 4942 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 se-Kota Singkawang.
Kegiatan ini dilakukan di Lapangan New Plaza Singkawang Grand Mall, pada Kamis (25/1) Pagi.
Ketua KPU Provinsi Kalbar, Muhammad Syarifudin Budi menerangkan, jika pelantikan anggota KPPS ini merupakan agenda serentak se Indonesia.
“Secara resmi mereka bekerja selama 1 bulan untuk.mensosialisasikan tahapan pemilu sampai dengan hari H pemungutan dan penghitungan rekapitulasi suara Pemilu 2024,” ucap Syarifudin.
Baca Juga : Kompol Tri Prasetiyo Resmi Jabat Waka Polres Singkawang
Sehingga momentum ini, lanjut Syarifudin, merupakan hal yang sangat penting karena pada prinsipnya kontek kejujuran yang dijalankan untuk mewujudkan pemilu yang Luber Jurdil.
“Saya yakin itu sudah menjadi komitmen kita bersama, yang mana representasi kejujuran dan komitmen kami ada pada penyelenggara pemilu dari tingkat bawah yaitu anggota KPPS,” terangnya.
Baca juga : Lagi, Pengedar Sabu Dibekuk Tim Tindak Polsek Sekayam
Kemudian, dalam proses pemilu membutuhkan logistik yang cukup besar. Memandang kontek itulah, maka KPU melakukan penanaman pohon sebagai simbolisasi demokrasi hijau sebagai bentuk kepedulian penyelenggara pemilu terhadap lingkungan.
“Jika dihitung dengan sistematis maka apa yang dilakukan oleh KPU setara dengan jumlah kertas suara yang kita gunakan selama penyelenggaraan pemilu,” ungkapnya. (Kie)